Warna merupakan hal dasar yang akan selalu ada dalam dunia interior. Warna sendiri memiliki peranan yang sangat penting, mengapa ? Karena warna dapat mewakili beberapa sifat dan maksud tertentu. Berikut ini makna dibalik warna-warna yang digunakan dalam dunia interior.
Warna pertama ada merah. Warna ini melambangkan pasion, hasrat, semangat, keberanian, serta romantisme. Warna merah dapat diaplikasikan pada ruangan kamar tidur.
Warna kedua adalah hijau. Warna ini melambagkan harapan. Didalam fengshui, warna hijau juga dapat melambangkan keremajaan. Warna ini dapat diaplikasikan didalam ruangan utama.
Warna ketiga adalah putih. Warna ini melambangkan rasa suci. Namun didalam interior, warna putih digunakan untuk menciptakan suasana yang lapang. Penggunaan warna putih dapat dipadukan dengan warna spektrum seperti hitam dan juga coklat.
Warna keempat adalah biru. Warna biru merupakan warna penyeimbang bagi warna merah. Biru melambangkan kedamaian dan ketenangan. Namun penggunaan warna ini perlu dipikirkan secara matang, mengapa ? Karena warna biru dapat mempengaruhi pikiran orang yang sedang depresi.
Warna kelima adalah hitam. Warna ini sangat cocok digunakan oleh mereka yang memiliki sifat misterius. Kita bisa melihat penerapan warna ini dalam gaya dekorasi medieval ( jaman pertengahan ).
Warna keenam adalah pink. Warna ini bersifat cerah dan “girly”. Penerapan warna ini sangat cocok untuk daerah ruang tamu atau ruang keluarga karena dapat meningkatkan rasa kebersamaan.
Warna ketujuh adalah orange. Untuk warna yang satu ini sangat cocok digunakan oleh orang yang bersifat extrovert. Penerapan warna ini didalam ruangan dapat memberikan kesan bersahabat bagi tamu ataupun penghuni rumah.